08 Agustus 2008

SEMINAR NASIONAL JURUSAN TEKNIK SIPIL 2008

Pembukaan Seminar dan Peluncuran PS Perancangan Jalan & Jembatan
oleh Direktur Bina Teknik Dirjen Binamarga Dept. PU

Menjelang dilangsungkannya Kompetisi Jembatan Indonesia (KJI) IV Tahun 2008, Jurusan Teknik Sipil PNJ mengadakan Seminar Nasional setengah hari tanggal 8 Agustus 2008 di Gedung Serga Guna PNJ, Kampus UI Depok. Seminar bertema : Trend Jembatan Bentang Panjang, Teori, Riset, Disain, Fabrikasi dan Pelaksanaan”. Dalam Seminar ini sekaligus di’launching’ Program Studi Baru D-IV Perancangan Jalan dan Jembatan. Peresmian Prodi baru ini ditandai dengan pemukulan gong oleh Ir. Danis Hidayat Sumadilaga MEng Sc. Selaku Direktur Bina Teknik, Direktorat Jenderal Bina Marga Departemen Pekerjaan Umum, disaksikan Direktur PNJ, Ketua Jurusan Teknik Sipil dan peserta Seminar.

Seminar menampilkan lima pembicara. Pembicara pertama Ir. Lanny Hidayat MSi, Widyaiswara Litbang Jalan dan Jembatan, Depatemen PU dengan makalah yang berjudul “ Regulasi Jembatan Bentang Panjang”. Pembicara kedua Ir. Andi Indianto, MT Dosen Teknik Sipil PNJ dengan makalah Riset Jembatan Bentang Panjang: Uji Kompabilitas Tipe Hubungan Antara Pylon dan Kabel pada Jembatan Cable Stayed dengan Uji Statis dan Dinamis. Pembicara ketiga Ir. Danis Hidayat Sumadilaga MSc. Eng, Direktur Bina Teknik, PU dengan makalah Desain Jembatan Bentang Panjang. Pembicara keempat Ir. Agus Hermawan, MT dari PT Gunung Garuda, yang membawakan makalah berjudul Pabrikasi Jembatan Bentang Panjang; Studi Kasus Jembatan Pelengkung Teluk Masjid Siak, Riau. Pembicara terakhir Ir. Idwan Suhendra dari PT. Hutama Karya yang menyampaikan Makalah berjudul : Metoda Pelaksanaan Jembatan Pelengkung Rangka Baja, Studi Kasus Jembatan Martapura. Setelah pemaparan makalah, dilanjutkan dengan diskusi dan pertanyaan dari peserta. Para pembicara umumnya memberikan harapan besar pada mahasiswa yang tertarik untuk mendalami dan mengkaji jembatan, akan diberikan kemudahan untuk mendapatkan tempat praktek kerja lapangan, mengingat hampir seluruh jembatan di Indonesia, yang menjadi pemberi tugas (bouwheer) nya adalah pemerintah yaknik Departemen Pekerjaan Umum. Demikian diungkapkan oleh Ir. Danis Hidayat, menjawab pertanyaan dari beberapa peserta.

Seminar Nasional 2008 ini mendapatkan perhatian besar dari perguruan tinggi lain, khususnya Perguruan Tinggi se-Indonesia, yang mengirimkan finalis dalam Kompetisi Jembatan Indonesia (KJI) 2008. Juga Perguruan Tinggi sekitar Depok yang juga mengirimkan utusannya.

(prj)

Tidak ada komentar: